KESEHATAN ANAK

Anak Cadel, Bisa Dikoreksi?

Saat Si Kecil belajar bicara mungkin pengucapannya masih terdengar cadel. Namun jika semakin besar cadelnya tak juga hilang, orangtua perlu melakukan intervensi lebih lanjut.

Desi Hariana | 14 Desember 2021

Cadel (lisping/sigmatism) atau kesulitan untuk mengucapkan beberapa huruf mungkin terdengar lucu kala Si Kecil masih batita. Namun semakin besar, perkembangan kemampuan berbahasa anak seharusnya semakin baik. Sekitar 23% anak mengalami fase cadel ketika belajar bicara, sebagian besar kondisi cadelnya akan menghilang. Namun jika anak Anda masih cadel setelah usia 4 tahun, sebaiknya Anda membawa anak untuk diperiksa oleh dokter anak dan melakukan terapi wicara.

Apa penyebab anak cadel?

Tak ada penyebab jelas mengapa anak cadel. Ada yang menyalahkan empeng sebagai penyebab anak cadel. Tapi nyatanya banyak juga anak yang menggunakan empeng saat bayi namun tidak mengalami cadel. Beberapa ahli memperkirakan beberapa penyebab lainnya, yaitu:

  • Kondisi tongue-tie (ankyloglossia) dimana lidah anak mengalami kesulitan bergerak karena jaringan di bawah lidah terlalu ketat atau tebal.
  • Masalah pada posisi rahang yang tidak sejajar.
  • Kesalahan pengucapan saat belajar bicara.

Bisakah kondisi cadel dikoreksi?

Ahli patologi wicara-bahasa atau terapis wicara akan membantu anak untuk menghilangkan atau setidaknya mengurangi kondisi cadel ini melalui berbagai cara:

  • Membuat anak menyadari bahwa pengucapannya tidak tepat.
  • Membantu anak memposisikan lidahnya di dalam mulut ketika mengucapkan huruf-huruf tertentu.
  • Melatih anak untuk mengucapkan kata-kata yang terdiri dari berbagai huruf yang sebelumnya sulit ia ucapkan.
  • Anak dibimbing secara bertahap untuk mengucapkan kalimat yang mengandung kata-kata tersebut.
  • Anak diajak melakukan percakapan dengan terapis, sambil terus diingatkan apabila ia lupa cara mengucapkan beberapa huruf dengan benar.
  • Minum dari sedotan ternyata bisa menjadi salah satu latihan bagi anak agar lidah tidak ‘menempel’ pada langit-langit mulut atau gigi depan.

Dengan pelatihan yang rutin dan sedini mungkin, anak cadel bisa dikoreksi. Selain itu juga masih ada masalah lain yang perlu diperhatikan. Biasanya anak cadel sering diolok-olok sebagai bercandaan oleh teman-temannya. Anda juga perlu memberinya pendampingan agar anak tidak menjadi minder dan akhirnya enggan bergaul.

Referensi:

Polling
Perlukah anak di imunisasi?
Silahkan Login untuk isi Polling LIHAT HASIL
Komentar
Silahkan Login untuk komentar
Punya pertanyaan seputar Ibu dan anak? Kamu bisa bertanya pada ahlinya di sini

Kirim Pertanyaan