LIPUTAN EVENT

Film Sepeda Presiden

Bagi anak-anak ini, mendapatkan sepeda dari Presiden ternyata bukan impian belaka. Sepeda Presiden merupakan wujud dari sebuah harapan akan kesetaraan.

Desi Hariana | 17 Desember 2021

Film garapan sutradara Garin Nugroho dan Radepa Studio berjudul ‘Sepeda Presiden’ akan segera hadir di berbagai bioskop di Indonesia. Trailer filmnya sudah bisa disaksikan di kanal YouTube Radepa Studio sejak 3 Desember lalu melalui link berikut: https://youtu.be

Film ini bercerita tentang kehidupan anak-anak di daerah Papua yang bermimpi bisa mendapatkan sepeda dari Presiden. “Film Sepeda Presidan adalah representasi dari kisah mimpi dan harapan anak-anak Indonesia untuk bisa memiliki kebahagiaan yang sama, yang dinikmati oleh anak-anak metropolitan,” ujar Avesina Soebli, Produser dari Radepa Studio.      

Sepeda Presiden merupakan buah karya Garin dalam rangka 40 Tahun masa berkaryanya di dunia perfilman. Syuting yang dilakukan di Sorong dan Raja Ampat juga menyisakan kenangan yang mengesankan bagi para pemerannya, seperti Ariel Tatum, Sita Nursanti, Joanita Chatari, Ian William, bersama Tiga Sekawan asal Papua: Arnold Asmuruf, Franken Ramandei, dan Elias Pandawa.

Film ini membawa kita larut dalam kegembiraan anak-anak Papua dengan segala kepolosan dan kejenakaan mereka. Tentunya juga memanjakan mata penonton dengan pemandangan indah di ujung Timur Indonesia yang bisa membuat ‘iri’ bagi siapapun yang belum pernah berkunjung ke sana. “Sepeda Presiden adalah film keluarga yang penuh kelucuan, kegembiraan, dan lagu-lagu indah serta peristiwa kemanusiaan yang hangat,” ungkap Garin.

Jangan lupa untuk menyaksikannya di bioskop kota Anda mulai tanggal 23 Desember 2021.

Polling
Perlukah anak di imunisasi?
Silahkan Login untuk isi Polling LIHAT HASIL
Komentar
Silahkan Login untuk komentar
Punya pertanyaan seputar Ibu dan anak? Kamu bisa bertanya pada ahlinya di sini

Kirim Pertanyaan