Penyakit
Sindrom Rett (2)

Tahapan Sindrom Rett

Sindrom Rett biasanya dibagi menjadi empat tahap:

Tahap I: Gejala dini

Tanda dan gejala masih terlihat samar dan biasanya terabaikan di tahap ini. Gejala dini muncul di usia 6-18 bulan, kontak mata secara bertahap hilang, anak kehilangan minat pada mainan, serta ada keterlambatan duduk atau merangkak.

Tahap II: Fase cepat

Mulai usia 1-4 tahun anak kehilangan keterampilan yang mereka miliki sebelumnya. Kehilangan ini bisa cepat atau juga bertahap, terjadi dalam hitungan beberapa minggu atau bulan. Gejala Sindrom Rett yang terjadi antara lain pertumbuhan kepala melambat, gerakan tangan yang tidak normal, hiperventilasi, teriakan atau tangisan tanpa sebab yang jelas, gangguan pada gerakan dan koordinasi, serta hilangnya interaksi sosial dan komunikasi.

Stadium III: Tahapan datar

Tahap ini dimulai antara usia 2-10 tahun dan dapat berlangsung selama bertahun-tahun. Masalah dengan gerakan terus berlanjut, secara emosi anak juga menjadi mudah tersinggung. Kejang dapat dimulai pada tahap ini dan umumnya tidak terjadi sebelum usia 2 tahun.

Stadium IV: Kerusakan motorik lanjut

Tahap ini biasanya dimulai setelah usia 10 tahun dan dapat berlangsung selama bertahun-tahun atau puluhan tahun. Fase ini ditandai dengan berkurangnya mobilitas, kelemahan otot, kontraktur sendi, dan skoliosis. Komunikasi dan keterampilan tangan umumnya tetap stabil atau sedikit meningkat, dan kejang mungkin lebih jarang terjadi.

Referensi:

Tag Penyakit Terkait
Punya pertanyaan seputar Ibu dan anak? Kamu bisa bertanya pada ahlinya di sini

Kirim Pertanyaan