TIP SERU

Mengatasi dan Mencegah Rhinitis Alergi pada Anak

Anak sering bersin-bersin, hidungnya berair, matanya memerah, bahkan kadang ia mengeluhkan pusing atau lelah. Ini adalah beberapa tanda rhinitis alergi pada anak. Bagaimana cara mengatasi dan mencegah rhinitis alergi pada anak?

Desi Hariana | 7 November 2022

Rhinitis alergi merupakan jenis alergi yang menyebabkan gangguan pada saluran hidung. Penyebab atau alergen yang biasanya menyebabkan rhinitis alergi antara lain debu, bulu binatang, perubahan suhu, jamur, polusi udara, atau asap rokok. Beberapa hal berikut dapat membantu ibu mengatasi dan mencegah rhinitis alergi pada anak:

  • Menggunakan dekongestan dan antihistamin yang diresepkan oleh dokter untuk mengatasi hidung anak yang tersumbat atau berair.
  • Membersihkan saluran hidung anak dengan larutan salin atau larutan garam menggunakan alat semprot hidung. Ini dapat membantu mengurangi lapisan lendir di hidung anak dan membersihkan alergen yang menempel di dinding hidung. Konsultasikan dengan dokter mengenai cara maupun frekuensinya.
  • Mengurangi paparan tungau. Bersihkan seprai dan handuk dalam air panas setiap minggu. Selimut dicuci setiap 2-3 minggu sekali. Gunakan seprai yang allergen-free. Sebaiknya anak tidak diberi mainan berbulu (soft toys).
  • Secara rutin melakukan penyedotan debu di rumah, sebaiknya gunakan penyedot debu dilengkapi dengan saringan udara. Hindari penggunaan karpet karena dapat menjadi tempat tinggal yang nyaman bagi tungau debu.
  • Membatasi kontak dengan hewan peliharaan. Jika di rumah Anda ada anak dengan gangguan asma atau rhinitis alergi, para ahli menyarankan untuk tidak memelihara hewan peliharaan. Namun jika pun ada, sebaiknya jangan dibiarkan masuk ke area kamar atau karpet serta dimandikan secara teratur.
  • Hindari ada ruangan yang lembab di rumah. Kelembaban tinggi menyebabkan jamur lebih mudah tumbuh di dinding atau celah-celah rumah. Keberadaan jamur juga dapat menyebabkan rhinitis alergi.
  • Jauhkan anak dari paparan asap rokok. Nikotin dan senyawa kimia lain yang terkandung pada asap rokok dapat memperparah alergi anak.

Dengan mengetahui cara mengatasi dan mencegah rhinitis pada anak, maka Anda data membantu agar reaksi alergi anak tidak sering muncul atau tetap terkontrol dengan baik.

Referensi:

Polling
Perlukah anak di imunisasi?
Silahkan Login untuk isi Polling LIHAT HASIL
Komentar
Silahkan Login untuk komentar
Punya pertanyaan seputar Ibu dan anak? Kamu bisa bertanya pada ahlinya di sini

Kirim Pertanyaan