BERBAGI RESEP

Lezatnya Olahan Ubi

Kreativitas memasak di dapur dapat menghasilkan kreasi camilan lezat. Misalnya olahan ubi jalar berikut ini.

Oleh: Andesi  |  2 Juli 2019

 

Dilihat dari segi kandungan vitaminnya, ubi jalar (sweet potato) mengandung empat kali lipat kandungan vitamin A dibandingkan wortel. Selain itu, ubi juga termasuk makanan yang bebas kolesterol dan bebas sodium. Biasanya ubi dijadikan penganan saat santai dengan cara dikukus ataupun digoreng.

Yuk kita asah kreativitas lagi, mengolah ubi menjadi ragam camilan  yang menggoyang lidah. Keluarga Anda pun pasti suka! Berikut dua pilihan resep dari kami yang bisa Anda coba.

PIE UBI JEPANG

Bahan:

  • 125 g mentega
  • 75 g gula halus
  • 1 kuning telur
  • 250 g tepung terigu
  • 500 g ubi jepang, potong dadu, kukus
  • 100 g keju parut

Custard:

  • 300 ml krim kental
  • 150 ml susu cair
  • 2 kuning telur
  • 2 butir telur
  • 50 g gula pasir

Cara membuat:

  1. Kocok mentega dan gula halus hingga lembut, masukkan kuning telur, kocok hingga rata.
  2. Masukkan tepung terigu, aduk hingga adonan tercampur rata.
  3. Giling adonan lalu masukkan ke dalam loyang pie diameter 18 cm yang telah diolesi margarin.
  4. Ratakan adonan hingga rapih, lalu tusuk-tusuk denga garpu. Sisihkan.
  5. Custrad: Kocok kuning telur, telur, dan gula pasir hingga gula larut. Tuang krim kental dan susu cair, aduk hingga rata.
  6. Masukkan ubi ke dalam pie lalu tuang adonan custard perlahan. Taburi dengan keju parut.
  7. Panggang dalam oven dengan suhu 180°C selama 45 menit atau hingga matang. Angkat

Hasil: 6 porsi

Kalori: 335.9 kal
Protein: 7.3 g
Lemak: 22.6 g
Karbohidrat: 45.2 g


SCHOTEL UBI UNGU

Bahan:

  • 200 g ubi ungu, kupas, kukus, haluskan
  • 1 buah wortel, potong dadu
  • 100 gr brokoli, cincang kasar
  • 1 sdm margarin
  • ½ buah bawang bombay, cincang halus
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 100 g daging giling
  • Garam, merica bubuk dan gula pasir secukupnya
  • 2 butir telur susu cair
  • 50 g keju parut

Cara membuat:

  1. Rebus brokoli dan wortel sebentar, angkat dan tiriskan.
  2. Panaskan margarin, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.  Masukkan daging giling, masak hingga berubah warna. Angkat.
  3. Campur ubi dengan tumisan daging, wortel, brokoli, garam, merica bubuk dan gula pasir.
  4. Kocok telur lalu tuang susu, aduk hingga rata. Tuang campuran telur ke dalam campuran ubi, aduk hingga rata.
  5. Tuang adonan ke dalam mangkuk tahan panas, taburi dengan keju parut. Kukus selama 20 menit hingga matang. Angkat

Hasil : 6 porsi

Kalori: 307 kal
Protein: 5.4 g
Lemak: 4.2 g
Karbohidrat:14.7 g

Resep dan penata Saji: Yeni Ismayani
Fotografer: Sandy 

Polling
Perlukah anak di imunisasi?
Silahkan Login untuk isi Polling LIHAT HASIL
Komentar
Silahkan Login untuk komentar
Artikel Selanjutnya

Flowery Dress

Punya pertanyaan seputar Ibu dan anak? Kamu bisa bertanya pada ahlinya di sini

Kirim Pertanyaan