TIP SERU

Ajarkan Anak Pentingnya Kesehatan Gigi

Sekalipun anak masih memiliki gigi susu, orang tua perlu ajarkan anak pentingnya kesehatan gigi sejak dini untuk membentuk kebiasaan sehat.

Anissa Aryati | 11 Juni 2021

Gigi sulung atau gigi susu pada anak tetap memerlukan perhatian kita. Meskipun seiring bertambahnya usia anak, gigi-gigi tersebut satu per satu akan tanggal dan digantikan dengan gigi permanen. Berikut adalah cara ajarkan anak pentingnya kesehatan gigi sejak dini:

  • Beri pengertian anak mengapa perlu merawat gigi

Minta anak tersenyum lebar di depan cermin. Tunjukkan pada anak bahwa gigi yang sehat adalah gigi yang putih bersih dan tidak bolong atau berwarna. Selain itu, ajarkan juga bahwa jika ia tidak menjaga kesehatan giginya, ia akan sering mengalami sakit gigi.

  • Kurangi konsumsi makanan dan minuman manis

Anak-anak memang akrab dengan makanan dan minuman manis seperti es krim, permen, kue, camilan manis, dan lain sebagainya. Rasa manis memang menarik selera anak, tapi kandungan gulanya dapat menyebabkan karies dan gigi berlubang.

  • Ajarkan anak cara menyikat gigi yang benar

Ajarkan tahapan-tahapannya, mulai dari menyiapkan sikat dan pasta gigi, berkumur, menyikat bagian depan lalu ke ujung gigi, hingga proses berkumur. Biasanya hal ini dilakukan di usia 3 tahun. Dampingi anak sampai ia bisa menyikat giginya sendiri.

  • Hindari anak tertidur sambil minum susu botol

Hampir semua anak pernah mengalami hal ini. Susu mengandung gula yang dapat menyebabkan gigi berlubang. Upayakan memberikan jeda waktu yang cukup antara menyusu botol dengan waktu tidur anak.

  • Hentikan anak dari kebiasaan mengisap jempol

Selain merusak struktur gigi anak, kebiasaan ini juga dapat menyebabkan berbagai kuman masuk melalui mulut dan mengganggu pencernaannya.

  • Memeriksakan gigi secara berkala

Kunjungan ke dokter gigi 6 bulan sekali akan membantu membentuk kebiasaan baik pada anak sekaligus mendeteksi dini masalah gigi pada anak.

Ayo ajarkan anak pentingnya kesehatan gigi untuk menghindarkan Si Kecil dari berbagai permasalahan gigi di kemudian hari.

Referensi:

Polling
Perlukah anak di imunisasi?
Silahkan Login untuk isi Polling LIHAT HASIL
Komentar
Silahkan Login untuk komentar
Artikel Sebelumnya

Jaga Kesehatan Mata Anak

Artikel Selanjutnya

Memilih Bra Menyusui

Punya pertanyaan seputar Ibu dan anak? Kamu bisa bertanya pada ahlinya di sini

Kirim Pertanyaan